Palet Warna Futuristik dan Desain Genderless Dominasi Koleksi Spring/Summer 2024 Uniqlo

 

Menambah koleksi ‘Future LifeWear Essentials’, Uniqlo baru saja mengumumkan peluncuran koleksi Uniqlo Spring/Summer 2024. Koleksi yang bisa didapatkan mulai 8 Maret ini merupakan desain dari Direktur Artistik Christophe Lemaire dengan tim R&D UNIQLO di Paris.

 

Desainer kelas dunia dan para pengrajin dalam Paris Design Team menafsirkan ulang pakaian sehari-hari menggunakan bahan inovatif beserta siluetnya yang baru dan kontemporer, koleksi setiap musimnya telah didesain dan disempurnakan secara presisi dalam rangka menciptakan pakaian modern yang disederhanakan.

 

BACA JUGA:

Kolaborasi Eksklusif Executive X Demon Slayer

Rebranding Wiwiek Hatta ID di Ajang Modest Fashion & Womenpreneur Summit 2024

 

Koleksi Uniqlo U dibuat di Pusat Penelitian dan Pengembangan R&D UNIQLO, yang terletak di wilayah pertama kota Paris. Di sana, Direktur Artistik Christophe Lemaire bersama tim desainer dan pemotong pola yang beragam bekerja sama untuk menyempurnakan setiap potong pakaian dalam koleksi tersebut.

 

Studio ini merupakan salah satu pusat desain global Uniqlo yang memastikan pandangan dari berbagai negara pada pakaian yang diciptakan untuk membuat hidup semua orang lebih baik. Pusat R&D di Paris mendukung dan melengkapi UNIQLO R&D lainnya seperti yang berada di Tokyo, Shanghai, New York, dan Los Angeles.

 

 

Menghadirkan palet warna yang lembut, koleksi ini tetap memiliki kompleksitas warna unik khas Uniqlo U. Menciptakan variasi koleksi pakaian berdetail elegan, koleksi luaran yang memberi proteksi, serta membawa gaya klasik untuk masa depan.

 

Mengusung konsep genderless dalam pilihan pakaian sehari-hari, Uniqlo U Spring/Summer 2024 menghadirkan beberapa item, seperti Mantel Hoodie Utilitas dan Jaket Boxy Tailored. Pakaian ini dirancang dengan siluet yang boxy serta palet warna teduh (muted) membuat gaya berpakaian sehari-hari semakin stylish.

 

Tampilan baru pada koleksi basics dihadirkan melalui warna sage, celadon tints, mellow purples, bright khakis, creamy whites, dan sorrel browns, yang menghasilkan manifestasi warna yang beragam dengan kombinasi yang lebih atraktif untuk musim ini, yang membuat padu padan dalam berpakaian menjadi lebih naluriah.