Setelah masa pandemi Covid-19 yang sempat meluluhlantakkan industri pariwisata dunia, kini banyak negara telah membuka kembali pintu masuk para wisatawan dan menyambut dengan hangat kedatangan mereka. Salah satu yang agresif memperkenalkan kembali wisata alam spektakuler dengan pemandangan alam dan pantai nan indah berpadu kekuatan budayanya maupun kuliner yang menggiurkan adalah Australia, khususnya Australia Barat.
Tourism Western Australia (TWA) meluncurkan merk pariwisata global terbaru di Indonesia di Fairmont Jakarta (5/12/2022). Mengangkat tema ‘Walking on a Dream’ TWA memperkenalkan kembali sejumlah destinasi menarik kepada masyarakat Indonesia untuk datang kembali ke Australia Barat. Dengan fokus pada empat tujuan wisata utama di seluruh Australia Barat: Perth, Margaret River Region, Ningaloo Reef, dan Kimberley.
BACA JUGA:
Dunia Sihir Harry Potter Hadir di Tokyo
Rayakan Meriahnya Liburan Akhir Tahun di Singapura
“Brand baru ini akan memperkuat reputasi Australia Barat agar bisa menonjol sebagai salah satu destinasi paling unik, berkesan, dan didambakan untuk dikunjungi, sekarang maupun di masa depan. Australia Barat itu seperti mimpi. Tempat keajaiban alam dan segala pengalaman dalam bucket list kita dapat tercapai dan membuat kita serasa seperti sedang menjelajahi dunia lain,” ungkap Deputy Premier and Minister for Tourism, the Honourable Roger Cook MLA.
'Walking On A Dream' mengajak kita kembali merasakan pengalaman terbaik di Australia Barat. Dari atraksi outdoor ramah keluarga, petualangan outback layaknya dunia khayalan, hingga pengalaman akuatik dan pesisir pantai yang menyenangkan, serta kuliner legendaris lokal yang menggugah selera.
“Area wisata yang open space dengan alam yang segar dan aman setelah pandemi Covid-19 menjadi destinasi yang dicari, sekaligus diminati banyak orang. Australian Barat adalah tempat yang tepat, kita bisa keluar sejenak dari kehidupan keseharian kita dan mencari sesuatu yang berbeda di sini. Kami siap melayani wisatawan dari berbagai belahan dunia dengan sebaik-baiknya,” ujar Cook kepada Women’s Obsession.
Jika memiliki waktu singkat untuk liburan ke Australia Barat, menjelajahi kota Perth bisa menjadi pilihan. Dia melanjutkan, “CBD Perth ramai dengan bar, restoran, dan hotel-hotel baru, sementara bangunan dan jalan setapaknya di sana telah menjadi kanvas bagi seniman lokal, antar negara bagian, dan internasional. Cara terbaik untuk menikmati kota dan daya tariknya adalah dengan mengikuti tur cultural walking tour bersama pemandu Aborigin. Kita juga akan dimanjakan dengan berbagai macam pilihan restoran yang menyajikan beragam jenis makanan termasuk Halal food dan Asian food.”
Untuk Anda yang mempunyai waktu lebih lama dapat mengeksplorasi bagian South West menikmati keseruan berwisata ke Margaret River. “Ini merupakan kawasan anggur premium di Australia yang memadukan makanan dan anggur kelas dunia dengan pantai masih asli, hutan kayu tinggi, tempat berselancar terkenal, dan gua kuno. Makanan dengan daging sapi dan lamb harus dicoba, karena terkenal dengan kelezatan dagingnya yang berkualitas dan fresh,” kata Cook. Margaret River juga terkenal akan kawasan yang sangat bagus untuk whale-watching, memancing, panjat tebing, bersepeda gunung, canoe, dan hiking.
“Jika liburan Anda ternyata masih lebih panjang lagi waktunya, tak ada salahnya berpetualang ke Ningaloo Reef di wilayah North West Australian Barat, area terumbu karang tepi terbesar di Australia. Kita dapat berjalan langsung dari pantai dan snorkeling di atas taman karang yang luar biasa yang dipenuhi ikan berwarna-warni hanya beberapa meter dari pantai,” tambahnya. Daerah ini adalah surga bagi pecinta seafood, karena terletak di tepi Samudera Hindia dan memiliki rasa makanan laut yang berbeda dari tempat lain.
Lalu, sempatkan juga mengembara ke The Kimberly, di sinilah budaya kuno, lanskap, dan alam berlimpah. Sebagai salah satu tujuan terbaik di Australia untuk mendapatkan pengalaman Aborigin yang autentik, wisatawan dapat mengikuti tur dengan pemandu dan menemukan seni cadas kuno, memancing kepiting lumpur, dan spearfishing, serta mendengarkan cerita Dreamtime. Ibukota mutiara Australia, Broome adalah gerbang barat menuju hutan belantara Kimberley. Inilah tempat di mana Cable Beach berada, dan sering disebut sebagai salah satu pantai terbaik dunia.
Berbeda dengan negara-negara di Eropa dan Amerika, wilayah Australia pada saat liburan Natal dan Tahun Baru di bulan Desember justru mengalami musim panas. Sensasi merayakan Natal di tengah cuaca yang hangat, cerah, udara bersih di langit biru dan penuh semangat, sambil mencicipi berbagai kuliner lezat menjadi pengalaman yang berbeda untuk dirasakan. Selain makanan enak, atraksi kesenian dan pertunjukan kembang api terbaik di kota untuk merayakan malam Tahun Baru, menjadi kegiatan tak terlupakan di malam pergantian tahun kali ini. (Elly Simanjuntak | Foto: Dok. TWA)