Dekorasi & Ornamen Rumah Buatan Lokal

 

Mendekorasi rumah pada saat pandemi bisa menjadi salah satu cara untuk stress relieving. Tak harus membeli barang baru, memanfaatkan yang sudah ada dan meletakkannya di tempat yang berbeda pun dapat menyegarkan suasana. Ketika sebagian besar orang harus berada di rumah, mendekorasi menjadi tren baru masyarakat urban. Peluang yang dimanfaatkan banyak pengusaha lokal, seperti Kanva Home & Living.

 

Brand lokal yang berdiri sejak 2015 ini menyediakan berbagai pilihan dekorasi mulai dari personalized wall decor, wooden ware, wewangian rumah hingga brass collection. “Kami lihat tren mendekorasi rumah dapat menjadi peluang penting bagi Kanva, agar dapat menyebarkan lebih banyak lagi pilihan home goods yang berkualitas, terkurasi dengan baik, dan dibuat secara lokal dengan tangan,” terang Founder dan Creative Director Kanva Home & Living, Andi Kurniaty Manggabarani.

 

 

Untuk memajukan industri kreatif dan kriya di Indonesia, Kanva kemudian mengambil langkah besar dan berinovasi. Pada akhir 2021 diluncurkan Kanvakanva.com, sebuah wadah bagi local home goods untuk menunjukkan karya, desain, dan karakteristik unik pengrajin ke seluruh Indonesia dan dunia.

 

Situs tersebut dapat diakses untuk menemukan berbagai kebutuhan dekorasi rumah mulai dari activity kit yang menemani kegiatan di rumah. Di antaranya painting kit, jigsaw puzzle, DIY resin art, hingga merangkai paper plant. Kegiatan untuk hobi aksesori, hingga peralatan dapur seperti apron dan alat makan yang terbuat dari keramik maupun kayu, juga tersedia di website Kanva.

 

 

Tak perlu khawatir, terdapat banyak varian dengan harga yang terjangkau, misalnya untuk wooden ware di Kanvakanva.com dibanderol mulai dari Rp6.900 hingga Rp375.000. Proses belanja pun semakin mudah dengan tersedianya berbagai berbagai pilihan metode pembayaran, mulai dari bank transfer, Gopay, hingga QRIS.  

 

Bersama lebih dari 30 partner dan akan terus bertambah kedepannya, Kanva optimis dapat menyediakan berbagai macam kegemaran dan kegembiraan pada produk-produk yang ditawarkan. Brand yang mengusung slogan ‘More than Just a Home Goods’ ini berharap, kedepannya semakin banyak lagi pengrajin dan brand lokal yang berkolaborasi dengan Kanva.

 

 

Mengusung slogan More than Just a Home Goods, Kanva juga mendukung gerakan peduli lingkungan. Hal ini ditunjukkan dengan hadirnya beberapa partner Kanva yang masuk dalam kategori produk berkelanjutan, seperti Krama Home, Plastik Kembali, dan Kind by Kami. Produk-produk tersebut nyatanya terbuat dari bahan yang ramah lingkungan atau bahan daur ulang yang kemudian di desain kembali menjadi sesuatu yang berguna dan dapat digunakan untuk kebutuhan sehari-hari.

 

Selain itu, Kanva juga bekerja sama dengan Lindungi Hutan dengan memberikan sebagian dari hasil penjualan Kanva setiap bulannya untuk penanamanan pohon Mangrove di Pesisir Untia, Makassar. Langkah ini diharapkan bisa memberikan dampak secara langsung terhadap keberlangsungan alam dan masyarakat.