Tingkatkan Kebugaran dengan Smartwatch Ini!

 

Banyak orang mengeluhkan kenaikan berat badan selama pandemi akibat berkurangnya aktivitas fisik. Mengenakan smartwatch bisa menjadi pilihan untuk menjaga tubuh tetap bugar. Beragam jenis olahraga dapat direkam, mulai dari berjalan, berlari, berenang, latihan sirkuit, hingga angkat beban.

 

Meskipun smartwatch biasanya telah dilengkapi aplikasi bawaan, kita masih bisa menambahkan fungsi lainnya dengan aplikasi pihak ketiga. Pada Samsung Galaxy Watch 4 Series misalnya, sudah ada aplikasi Samsung Health. Namun, kita bisa menyambungkan dengan aplikasi fitness popular, seperti Strava. Platform olahraga favorit ini kerap dipilih, karena mampu memberikan analisis luar biasa serta komunitas yang tak pernah sepi.

 

BACA JUGA:

Sehat Setiap Saat dengan Samsung Galaxy Watch4 Series 

Analisis Tidur Berkualitas ala Samsung Galaxy Watch 4 Series

 

Menggunakan GPS untuk pelacakan yang akurat, Strava mencatat semua metrik detak jantung, jarak, dan kalori. Menambahkan elemen kompetitif ke sesi kebugaran, Strava juga memungkinkan kita membuat rekor pada rute reguler kita. Jika kita bersepeda dengan cara yang sama ke dan dari tempat kerja setiap hari, itu akan memecah rute menjadi beberapa blok, dan menciptakan rekor baru di tiap bloknya.

 

Agar lebih termotivasi, kita pun bisa mengadakan tantangan bersama teman maupun keluarga dengan menggunakan aplikasi Samsung Health. Ini adalah cara sempurna untuk tetap terhubung, membuat kegiatan olahraga lebih menyenangkan, dan membuat diri lebih termotivasi.

 

Tantangan yang bisa dilakukan bersama dengan teman maupun keluarga

 

Bosan dengan latihan rutin yang sama? Samsung Health menyiapkan video pelatih ahli yang mengajarkan program kebugaran. Program peregangan, penurunan berat badan, membangun otot, dan latihan keseimbangan, hingga meditasi tersedia hanya dengan sentuhan jari. Kita pun bisa mendapatkan umpan balik secara real time dari Galaxy Watch4 selagi berolahraga.

 

Galaxy Watch4 Series juga menyematkan fitur untuk mengetahui tekanan darah, EKG, kadar oksigen dalam tubuh, serta detak jantung. Semuanya dapat dilakukan pula dengan mudah dengan bantuan smartwatch saja. Tertarik untuk memiliki jam tangan pintar ini? Cukup dengan merogoh kocek mulai dari Rp2.999.000 sampai Rp4.999.000, Anda akan mendapatkan cashback Rp200.000 hingga 31 Maret 2022 nanti. Jangan lewatkan ya!