Wall’s Kukuhkan Komitmen Hadirkan Kebahagiaan Masyarakat Indonesia

 

Menandai 30 tahun perjalanannya, Wall’s mengukuhkan komitmennya untuk terus menghadirkan kebahagiaan bagi masyarakat Indonesia. Melalui berbagai inovasi produk dan program inspiratif, brand es krim Unilever Indonesia ini tak henti mewujudkan purpose untuk membuat #SemuaJadiHappy.

 

Untuk menyebarkan kebahagiaan, Wall’s berfokus pada tiga pilar utama Wall’s, yaitu product, brand, dan people. Dalam hal product, selama 30 tahun terakhir, Wall’s telah meluncurkan berbagai varian ikonik, yang selalu mewarnai momen kebersamaan di berbagai generasi. Konsistensi untuk menghadirkan produk berkualitas dan diminati masyarakat, menjadi elemen pendorong untuk terus melahirkan inovasi produk sejak tahun 1992. 

 

BACA JUGA:

 

Butet Manurung Jadi Barbie Role Model

OLX Luncurkan Webseries Terbaru

 

Bernardus Rendita Kusumo, Senior Brand Manager Wall’s menyampaikan, “30 Tahun bukanlah perjalanan yang singkat. Sebagai brand yang memiliki purpose untuk membuat #SemuaJadiHappy, Wall’s hadir dan senantiasa memberikan kebahagiaan dari generasi ke generasi, melalui produk dan program-program kami yang bisa dirasakan masyarakat.” 

 

Kesuksesan perjalanan tersebut tentunya tidak bisa lepas dari dukungan berbagai pihak. Sebagai bentuk terima kasih, Wall’s mengajak masyarakat ikut merayakan hari jadinya secara kreatif dan menyenangkan, melalui program bertajuk #WallsHappy30. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada Minggu, 17 Juli 2022 di Cilandak Town Square, Jakarta Selatan.

 

 

Nantinya akan ada free ice cream, door prize dan kejutan lainnya. Di acara puncaknya, Project Pop, grup musik yang juga dicintai lintas generasi, akan hadir merayakan ulang tahun Wall’s bersama Sahabat Wall’s yang hadir. Kegiatan ini juga bisa diikuti secara daring dengan mengunjungi Youtube Wall’s Indonesia.

 

Agar momen bahagia bisa dirasakan oleh banyak orang, Wall’s juga mengajak Sahabat Wall’s untuk membingkai momen penuh keceriaan di media sosial dan menambahkan tagar #WallsHappy30 dan #SemuaJadiHappy, serta tag ke @wallsidn. 

 

“Wall’s percaya setiap orang tanpa terkecuali berhak mendapatkan kebahagiaan, dan kami meyakini es krim merupakan salah satu sumber kebahagiaan. Untuk itu, Wall’s akan terus hadir melalui inovasi produk dan program-program yang membawa kebahagiaan untuk masyarakat Indonesia. Bagi kami, kebahagiaan jadi lebih bermakna jika bisa terus dibagikan kepada orang banyak. Untuk itu, yuk, bersama Wall’s buat #SemuaJadiHappy,” tutup Rendi.