Australian Supermodel of The Year 2023 Terbuka untuk Peserta dari Indonesia

 

Melenggang di catwalk internasional adalah impian banyak model. Kini Anda bisa mewujudkannya dengan mengikuti kontes kecantikan yang diadakan Australian Supermodel of The Year (ASOTY). Kompetisi kecantikan tahunan ini sekarang terbuka bagi orang Indonesia.

 

Berbasis di Melbourne, Australia, ASOTY memberikan program pembelajaran dan kompetisi modelling yang berpegang teguh pada prinsip true inclusiveness. Oleh karena itu, lembaga ini berkomitmen terhadap inklusivitas yang  mewakili orang-orang dari semua warna kulit, ukuran, agama, dan berbeda pandangan atau bahkan bertentangan.

 

BACA JUGA:

Raline Shah Narasikan “Eating Our Way to Extinction”

Selebrasi Cinta Beyoncé untuk Diri Sendiri Bersama Tiffany & Co

 

Kompetisi ini membantu calon model muda belajar tentang aspek kreatif, periklanan, pemasaran dan segi komersial dari industri mode dan modelling. Para model akan mengikuti sesi pelatihan dan pendampingan yang berkelanjutan oleh pakar industri serta figur publik.

 

Pendekatan secara holistik yang mencakup topik-topik penting, seperti komunikasi, hingga kepositifan tubuh. Hal-hal ini juga dibahas secara luas selama lokakarya dan sesi mentoring selama kompetisi berlangsung.

 

 

Model saat ini tidak sekadar ‘wajah cantik dan tubuh seksi’. ASOTY percaya bahwa dunia modelling akan berkembang melalui peran seorang model menjadi aktivisme etis. Perempuan akan berada di garis depan tatanan dunia baru yang memikul tanggung jawab untuk memperbaiki masalah lingkungan, sosial, politik, dan ekonomi yang dihadapi dunia saat ini. Sesuai slogan ASOTY 2023, With or Without a Crown, You are Always a Queen (Dengan atau tanpa mahkota pun, Anda selalu menjadi seorang ratu).