Sukses dengan take over oleh Chef Maurrizio Bombini dan Chef Benjamin Cross Raffles Hotel Jakarta kembali dengan fine dining ala Argentina yang dibawakan Chef Fernando Trump. Terinspirasi oleh masa kecilnya, Chef Fernando menyajikan hidangan otentik negeri Tango selama tiga hari. Pernah bekerja di 11 restoran, tiga di antaranya berbintang Michelin, di 7 negara, reputasinya tak diragukan lagi.
Menu take over dibuka dengan deretan appetizer berupa roti sourdough Pan con chicharron, Grilled pumpkin dengan topping burrata, dan Preserved bell peppers, acar paprika segar dengan daun peterseli. Olahan ikan Coastal ceviche dan Beef empanadas dengan Ilajua sauce juga bisa jadi pilihan pembuka.
BACA JUGA:
The Misfits Takeover Kolaborasi Beau Bakery & Flock Menuju Zero Food Waste
Sajian dari Perkebunan Tertua Jawa
Untuk menu utama Chef Fernando menyajikan White snapper, yakni fillet ikan kakap bertekstur lembut, dipadukan dengan saus dolce forte dan minyak daun bawang. Dilanjutkan Entrana black Angus skirt steak dipadukan saus chimichurri. Pria kelahiran Argentina ini menyarankan daging dimasak medium rare, sehingga potongan daging iga tipis beraromanya tetap juicy sekaligus empuk saat digigit. Sebagai pendamping steak, tersedia Humita Nortena Corn, Potato Puree dengan cured duck eggs, Quinoa, dan Marinated Tomatoes yang segar.
Sebagai penutup, Chef Fernando menghidangkan puding custard Classic flan dengan saus dulce de leche. Puding lembut dan manis yang terasa creamy ini disajikan dengan topping saus karamel. Anda dapat menikmati semua sajian ditemani berbagai soft drink maupun wine pilihan untuk merasakan pengalaman bersantap yang lebih komplet.
Anda bisa menikmatinya untuk Dinner dan Brunch. Adapun harganya untuk dinner adalah Rp650.000++ per orang dan untuk brunch Rp750.000++ per orang. Selamat menjelajah rasa Argentina!