Fasilitasi Brand Lokal, Tokopedia Gelar Fashion Week 2023

 

Tren belanja online produk fashion–baik fashion perempuan, pria, maupun muslim–lewat marketplace terus menunjukkan angka positif, terutama setelah pandemi tampaknya akan segera usai. Untuk membuat kontribusi fashion makin signifikan ke perekonomian dalam negeri, Tokopedia pun menghadirkan Tokopedia Fashion Week 2023.

 

“Ini merupakan kampanye tahunan Tokopedia yang menampilkan berbagai pilihan produk dari sederet merek fashion lokal. Tahun ini, Tokopedia Fashion Week memfasilitasi sejumlah brand lokal untuk berkolaborasi dengan influencer dan menghasilkan produk eksklusif, yang hanya bisa didapatkan melalui Tokopedia,” ungkap Aldhy Darmayo, Head of Category Development Tokopedia, dalam jumpa pers pada Rabu (5/7/2023).

 

BACA JUGA:

Mishka Project Berdayakan Perempuan Pengungsi Lewat Upcycle Fashion

Perkenalkan Harmoni Alam dan Budaya Indonesia di Bulgaria

 

Pada semester I 2023 dibanding semester I 2022, pada kategori Fashion Perempuan, sepatu, atasan dan aksesoris menjadi beberapa produk paling laris. Sementara pada Fashion Muslim, pakaian muslim pria, dress muslimah,dan perlengkapan ibadah menjadi beberapa produk yang paling banyak dibeli. Di sisi lain, pada Fashion Pria, sepatu, blazer dan jas serta batik, menjadi beberapa produk paling diburu.

 

Melalui Tokopedia Fashion Week 2023, masyarakat bisa mendapatkan berbagai pilihan produk fashion terkurasi–baik fashion perempuan, fashion muslim, modest wear dan fashion pria–khususnya dari brand fashion lokal.  Masyarakat pun bisa lebih hemat belanja di Tokopedia Fashion Week 2023, karena ada flash sale mulai dari Rp7.000, diskon hingga 99% serta berbagai penawaran menarik lainnya.

 

 

Tokopedia Fashion Week 2023 memfasilitasi sejumlah brand fashion lokal. Antara lain Jolie Clothing, SARE studio, KAMI, INPACA, Callie Cotton, dan SAVA Shoes. Stefani Tan, founder Jolie Clothing, mengatakan sejak bergabung dengan Tokopedia pada 2018, jumlah pelanggannya naik signifikan.

 

Pada Tokopedia Fashion Week 2023, Jolie Clothing meluncurkan koleksi eksklusif ‘Classy Coordinate’, berkolaborasi dengan influencer dan dokter kecantikan, Amelia Gonta. Koleksi ini menawarkan workwear yang sesuai dengan sosok Amelia, dengan sentuhan khas Jolie Clothing.

 

“SARE studio juga mengapresiasi Tokopedia yang mendukung brand fashion lokal. Berkat kampanye Tokopedia, transaksi SARE studio bisa naik hingga 50% dibandingkan rata-rata bulanan,” tutur Putri Andamdewi, co-founder SARE Studio. Pada Tokopedia Fashion Week 2023, SARE studio merilis koleksi eksklusif ‘BIJOU’, berkolaborasi dengan influencer lifestyle, Dhatu Rembulan, dan dirancang atas dasar kenyamanan.

 

BACA JUGA:

Gemerlap Kaleidoscope Dreams Monica Ivena dan Berlian Frank & co.

Kolaborasi Ciptakan Motif Tenun Baru

 

KAMI yang didirikan oleh Michelly Mondong dan Livia Tan merilis koleksi eksklusif ‘The IT Bag’, berkolaborasi dengan influencer lifestyle, Anissa Aziza. Dengan desain minimalis dan estetik, koleksi tersebut dirilis tanggal 7 Juli 2023 secara eksklusif di Tokopedia.

 

Sementara INPACA meluncurkan koleksi eksklusif ‘The Obsession’ pada Tokopedia Fashion Week 2023. Berkolaborasi dengan influencer fashion, Delvanni, usaha yang dibidani Fransisca Cika dan Mel Yohana ini menghadirkan block heels, flat shoes serta flat sandals dengan konsep playful nan eksentrik.

 

Ada pula Callie Cotton dengan koleksi eksklusif ‘Callie x Elxi’ hasil kolaborasi dengan Elxi Elvina. Sementara SAVA Shoes meluncurkan koleksi eksklusif ‘In Her Shoes’, berkolaborasi dengan influencer fashion, Valen Amijo yang dikenal dengan gayanya yang quirky.