Makanan yang Cocok untuk Raw Food Diet

 

Setelah pandemi, banyak orang yang menjalani gaya hidup sehat, termasuk menjalani pola makan atau diet sehat, seperti raw food diet (diet makanan mentah). Pola diet ini dilakukan dengan mengonsumsi makanan mentah atau dimasak di atas suhu rendah. Hal ini diakibatkan proses memasak diyakini dapat menghancurkan nutrisi di dalam makanan, sehingga lebih baik mengonsumsi makanan mentah.

 

Efektivitas diet ini sebenarnya masih menjadi perdebatan para ahli, namun ada beberapa manfaat yang diklaim bisa diperoleh dengan menerapkan metode. Di antaranya dapat menurunkan berat badan, karena jumlah kalori yang terkandung dalam raw food umumnya lebih rendah.

 

BACA JUGA:

Hati-hati, High Heels Picu Timbulnya Varises

Bersama Kita Cegah Sarkopenia Sejak Dini

 

Dapat pula meningkatkan metabolisme tubuh dan menjaga kesehatan jantung, karena rendahnya konsumsi garam atau sodium. Serta menurunkan kolesterol jahat, karena rendahnya konsumsi lemak jenuh.

 

Namun, perlu diperhatikan sebelum memulai diet makanan mentah sebaiknya konsultasikan dengan profesional medis, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu. Berikut pilihan makanan Diet Raw Food seperti dilansir dari Alodokter:

  • Buah dan sayuran, baik yang segar atau dikeringkan
  • Kacang-kacangan, gandum, dan biji-bijian yang mentah atau direndam air
  • Cokelat yang terbuat dari kakao atau biji cokelat yang tidak melalui proses pembakaran
  • Jus segar tanpa tambahan gula
  • Air mineral atau air kelapa muda
  • Telur dan olahan susu mentah, seperti yoghurt
  • Susu nabati, seperti susu kacang atau susu gandum
  • Daging yang dikeringkan
  • Makanan yang difermentasi, seperti kimchi atau sauerkraut
  • Makanan organik yang belum melalui proses pengolahan atau diolah menggunakan suhu tidak lebih dari 48 derajat Celcius

 

 

Perhatikan dan ingat baik-baik, beberapa dari makanan bisa jadi tidak aman untuk dikonsumsi dalam keadaan mentah, karena dapat mengandung kuman atau racun. Makanan yang tidak disarankan untuk dikonsumsi mentah atau tanpa pengolahan, antara lain kacang merah, singkong, jamur, kacang polong, kacang kapri, telur, daging, dan susu.