Bawa Rasa Kopi Indonesia Ke Panggung Global

Fore Coffee resmi membuka gerai internasional pertamanya yang berlokasi di Singapura, tepatnya di Bugis Junction. Langkah ini menjadi bukti komitmen perusahaan untuk membawa kelezatan kultur kopi Indonesia ke panggung global.

 

Vico Lomar selaku Co-Founder & CEO Fore Coffee, menyoroti peran penting kehadiran gerai internasional perdana Fore Coffee. Sebagai wadah untuk merayakan keanekaragaman, Fore Coffee dapat pula mengenalkan kultur kopi Indonesia kepada penggemar kopi di Singapura.

 

 

Baca Juga:

M Fest 2023 Ramaikan Bali dengan Unsur Keragaman Budaya

Rayakan Ulang Tahun Kristal Cita Tenun Indonesia Selenggarakan Langgam 15

 

 

“Gerai perdana Fore Coffee mengemban misi untuk tidak hanya menyajikan rangkaian suguhan menu kopi unggulan Fore Coffee yang dicintai oleh masyarakat Indonesia, tetapi juga memberikan wawasan yang lebih mendalam tentang kopi dan budaya Indonesia,” tuturnya.

 

Uniknya, gerai kopi perdana ini dibangun dari 430 kg gelas plastik bekas Fore yang didaur ulang. Tak hanya itu, gerai ini juga secara aktif mempromosikan budaya kopi Indonesia melalui pojok edukasi khusus dan infusi budaya kopi Indonesia yang kaya.

 

Sebagai tanda perkenalan, Fore Coffee menghadirkan jajaran minuman unggulan yang telah menjadi favorit di kalangan penikmat kopi. Di antaranya Gula Aren Latte, Pandan Oat Latte, dan Butterscotch Sea Salt Latte.

 

 

 

 

Menu-menu ini diramu ulang dengan fresh twist, karena telah disesuaikan dengan preferensi rasa dari masyarakat Singapura. Varian yang dihadirkan telah melalui serangkaian FGD (Flavor Group Discussion) yang turut jadikan nutri-grade level sebagai pedoman pembuatan resep. Sehingga citarasa pun bukan saja semakin nikmat, tapi juga mindful.

 

“Perjalanan Fore Coffee baru saja dimulai. Kami menjalankan asas sustainabilitas dalam berekspansi dan menjalankan operasional gerai internasional kami. Kami bercita-cita untuk memperkenalkan budaya kopi Indonesia ke seluruh dunia,” lanjutnya.

 

“Pembukaan gerai internasional kami di Singapura adalah bukti nyata dari komitmen kami untuk menjadikan kopi Indonesia sebagai bagian dari gaya hidup global. Kami mengundang semua pencinta kopi dan penggemar budaya untuk bergabung dengan kami dalam merayakan momen bersejarah ini,” tutup Vico.