Sonos Luncurkan Headphone Premium Berteknologi Tinggi

V2 Indonesia sebagai distributor resmi merek Sonos di Indonesia mengumumkan peluncuran headphone premium pertamanya, Sonos Ace. Menandai masuknya merek tersebut ke dalam kategori line up personal listening headphone yang memang telah lama ditunggu-tunggu para penggemarnya.

 

Sonos Ace menghadirkan ragam teknologi yang hanya dimiliki jajaran speaker premium berciri khas dari Sonos. Telinga kita akan dimanjakan teknologi audio lossless dan spasial yang menakjubkan. Active Noise Cancellation (ANC) dan Mode Aware Mode yang menghadirkan keajaiban sinematik akan memberikan pengalaman home theater yang belum pernah ada sebelumnya.

 

“Kami menyadari butuh keberanian dan perjuangan untuk bisa mewujudkan impian membawa inovasi dan pengalaman suara yang identik dengan Sonos kedalam kategori produk baru dan hari ini kami telah membawa terobosan tersebut, khusus untuk Anda,” tutur Patrick Spence selaku CEO Sonos (21/5/2024).

 

 

Baca Juga:

Tips Menggunakan Samsung S24 ala Rara Shamira

HUAWEI WATCH Fit 3 Tawarkan Beragan Fitur Kesehatan dan Olahraga Inovatif Berdesain Trendy

 

 

 

Lebih lanjut, dia menjelaskan, “Sonos Ace memanfaatkan semua yang telah kami pelajari selama dua dekade sebagai pemimpin di industri audio. Untuk menghadirkan suara yang menakjubkan, kecanggihan teknologi terkini, dan kenyamanan jangka panjang pada salah satu aksesori paling populer di seluruh dunia.”

 

Sonos Ace memungkinkan kita menikmati pengalaman layaknya menonton bioskop melalui teknologi Home Theater Surround Sound sembari memberikan ketenangan, karena dapat menikmatinya di rumah sendiri. Hanya dengan menekan satu tombol, kita dapat mengalihkan audio TV dari soundbar Sonos tertentu ke Sonos Ace.

 

Sementara, Teknologi all New TrueCinema dari Sonos dapat mengoptimalkan kualitas suara dengan jernih. Sonos Ace menggunakan kemampuan head tracking yang dinamis dan terdepan di industri untuk menjaga suara tetap melekat meskipun kita melakukan aktifitas sehari-hari.

 

Teknologi Active Noise Cancellation (ANC) menggunakan enam mikrofon yang ditempatkan secara tepat untuk mendeteksi dan memblokir kebisingan yang mengganggu. Bila ingin lebih waspada terhadap lingkungan sekitar, cukup aktifkan mode Sadar (Aware Mode) untuk mencegah kebisingan sekitar tersebut masuk.

 

 

 

 

 

 

Tak hanya dilengkapi dengan teknologi yang memanjakan telinga, Sonos Ace juga memberikan masa tahan baterai lebih tahan lama dan hemat energi hingga 30 jam. Pengisian daya ultra cepat memastikan kita dapat terus menikmati rangkaian suara audio berkualitas tanpa gangguan. Hanya dengan pengisian daya cepat selama 3 menit menggunakan kabel USB-C yang disertakan, kita bisa mendapatkan masa pakai baterai selama 3 jam.

 

Selain itu, Sonos Ace juga dibuat agar tahan lama dan efisien untuk kegunaan sehari-hari. Headphone ini dilengkapi bantalan telinga yang dapat diganti jika terjadi kehilangan atau secara tak sengaja merusaknya. Bahan melingkar yang disematkan menggunakan 17% lebih sedikit bahan plastik murni. Sementara, travel case-nya menggunakan 75% bahan dasar daur ulang yang terbuat dari botol plastik.

 

Sonos Ace bisa dibeli secara pre-order mulai 22 Mei 2024 seharga Rp 9.290.000. untuk mendapatkannya, kita bisa bertandang langsung ke Sonos Ace di Musique Plaza Indonesia, Musique Pacific Place, dan Nakamichi Pakuwon Mall, dan sejumlah pusat perbelanjaan lain.