Jajaki Berbagai Instalasi Seni

Berlokasi di salah satu gedung di Galeri Nasional Indonesia, Jakarta Ilustration Visual Art (JIVA) kembali menggelar pameran seni lukis sebagai pembuka tahun 2020. Kali ini, bersama 19 seniman mengusung tema excursion. Memiliki makna lebih luas dari kata journey, excursion tidak hanya menjadi tema, tapi juga judul acara mewakili perjalanan hidup yang ditampilkan para pelukis di pameran ini.

Pengunjung bisa menemukan tiga tema berbeda dalam menikmati karya-karya yang ada. Berada di sebelah kiri dari pintu masuk gedung D Galeri Nasional Indonesia, terdapat instalasi pertama bertajuk ‘Misi Ragawi’.

Instalasi seni karya Agustan x Kana Fuddy Prakoso berjudul ‘Ultramama’ ini menampilkan beberapa boneka yang digantung dalam sebuah ruangan. Boneka-boneka berbalut kain putih tersebut merupakan sebuah representasi dan menjelaskan sisi imajiner seniman dalam bekerja mengisi ruang dialog.

 

Baca Juga:

Jajaki Berbagai Instalasi Seni

Warna-warni Seni Menjelang Art Moments Jakarta 2020

 

Kedua, pengunjung dapat menikmati lukisan pada ‘Menjiwai Raga’. Di bagian ini terdapat karya lukis dari para seniman terdahulu yang memberi arti baru pada masa kini. Terakhir ada ‘Jiwa (dalam) Raga’, berisi lukisan-lukisan hasil interpretasi para seniman itu sendiri. Melalui tiga tema yang ada, pameran ini menampilkan bagaimana raga digunakan untuk menjembatani subjektivitas sehari-hari dengan permasalahan artistik karya seni yang dihadapi.

Selain milik Agustan, salah satu karya yang turut tampil ialah milik Sohieb Toyaroja berjudul ‘Semar Rupa’. Lukisan berukuran 250x200cm ini menampilkan 25 visual Semar dalam sisi, warna, dan ekspresi yang berbeda-beda. Ada pula kolaborasi Hendrikus David Arie x Teguh Hadiyanto yang menampilkan karya seni rupa di atas bongkahan kayu.

Tidak hanya satu, terdapat puluhan visual yang digambarkan, mulai dari manusia, ikan, burung, dan masih banyak lagi. Digambar di atas kayu seperti talenan kayu, warna yang digunakan oleh kedua seniman lebih mengarah ke warna-warna alam, seperti cokelat dan hijau.

 

Naskah/Foto: Indah Kurniasih

 

Baca artikel lainnya, dapatkan majalah cetak dan digital Women's Obsession edisi Januari 2020