Huawei FreeClip Berdesain C-bridge Berikan Kenyamanan Maksimal

 

Sebelumnya kita melihat kategori earbud open-ear yang ada di pasaran berupa earphone neckband, headphone ear-hook, kacamata audio pintar, ear-cuff, dan earbud semi-in-ear. Mengusung konsep Open-Ear earbuds, Huawei Device Indonesia secara resmi merilis perangkat True Wireless Stereo (TWS) FreeClip.

 

Huiler Fan, Country Head of Huawei Device Indonesia, mengatakan peluncuran Huawei FreeClip menandai inovasi terkini pada segmen TWS di Indonesia. Sekaligus menegaskan dedikasi Huawei dalam menciptakan berbagai perangkat untuk semua kalangan yang relevan terhadap perubahan zaman.

 

“Inovasi yang terdapat pada HUAWEI FreeClip akan makin mengintegrasikan kehidupan masyarakat yang saat ini kian tinggi mobilitasnya, seperti mendukung peningkatan produktivitas dengan merangkul berbagai aktivitas setiap individu mulai dari kerja, olahraga, dan hiburan dalam satu perangkat TWS berkonsep open-ear paling canggih,” tutur Huiler Fan.

 

BACA JUGA:

Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition Diluncurkan, Tawarkan Berbagai Keunggulan dan Gebrakan Baru

Huawei Watch GT 4 Wearable Berteknologi Canggih dan Desain Elegan

 

 

Menonjolkan desain C-bridge, tampilan TWS terbaru ini memadukan dengan sempurna antara kenyamanan dan gaya. Bagian C-bridge yang berbentuk lengkungan dan penghubung antara bagian depan dan belakang perangkat ini merupakan bagian utama Huawei FreeClip yang berfungsi sebagai konektor perangkat dan klip.

 

Infrastruktur prototipe C-bridge design ini terbuat dari nikel-titanium (Ni-Ti) berperforma tinggi yang sering digunakan di industri penerbangan. Teknologi terbaik ini menghubungkan akustik, baterai, dan sistem kontrol, dengan kawat baja paduan Ni-Ti yang hanya selebar kawat biasa, namun mampu memuat 9 kabel inti dan 1 memori kabel baja di dalamnya.

 

 

Bagian C-bridge ini telah diuji ketahanannya sebanyak lebih dari 25.000 uji keandalan, sehingga memenuhi standar pengujian putaran ekstrem yang mencakup pengujian kelelahan putaran (kiri dan kanan), pengujian kelelahan deformasi (atas dan bawah), dan pengujian ketahanan torsi (90°).

 

Bagian belakangnya disebut sebagai Comfort Bean menggunakan desain berbentuk kacang. Untuk bagian depannya disebut sebagai Acoustic Ball yang merupakan bagian speaker berdesain open-ear pada Huawei FreeClip telah melalui uji coba pemakaian berdasarkan kurva daun telinga dari 300.000 lebih sampel data telinga manusia, sehingga nyaman digunakan untuk segala jenis telinga.

 

BACA JUGA:

Sharp AQUOS R8s pro Raih The Best Camera for Flagship Smartphone Versi Selular Editor’s Choice 2023

Didukung Helio G85 dan Expansion RAM 3.0 Jadikan POCO C65 #SiPalingGesit

 

Perpaduan ketiga bagian desain FreeClip tersebut membuat TWS ini memberikan kesan yang unik bagi penggunanya, menjadikannya salah satu item penunjang fashion di awal tahun 2024 ini. Selain itu, perangkat ini memiliki bobot ringan, dengan berat setiap earbud hanya 5,6 gram, membuatnya nyaman digunakan.

 

Produk TWS ini memiliki ketahanan baterai hingga 36 jam saat digunakan dalam kondisi daya penuh dengan charging case. Tersedia dalam dua pilihan warna, yaitu ungu dan hitam, perangkat ini dapat digunakan untuk mendengarkan musik tanpa henti hingga 8 jam atau dipakai menelepon selama 5 jam.