Ikea meluncurkan koleksi terbarunya HÖSTAGILLE sebagai solusi dan inspirasi untuk menata ruang makan dan ruang keluarga di rumah menjadi lebih nyaman. Diluncurkan eksklusif dengan jumlah terbatas, 16 produk ini terinspirasi oleh warna-warna cerah alami nuansa musim gugur.
Warna-warni yang dipilih memancarkan kehangatan dan mengundang anggota keluarga untuk bersantai di rumah. Dengan perpaduan motif bunga rosehip serta earth tone yang cerah, koleksi HÖSTAGILLE menghadirkan sensasi kehangatan untuk menjamu tamu di rumah.
Baca Juga:
ZEN Tableware Luncurkan Uniknya Minions Series
Nitori Group Akan Buka Toko Pertamanya di Indonesia pada Juli 2024 di Central Park Mall
“Melalui koleksi HÖSTAGILLE ini, kita dapat menemukan berbagai solusi kreatif untuk mendekor ruang makan. Taplak meja cantik, gelas, lilin aromaterapi, dan aksesoris dapur yang membuat pengalaman penyajian hidangan di ruang makan dan menjamu tamu di rumah menjadi lebih mudah dan menyenangkan,” ujar Ririn Basuk selaku PR & Communication Manager IKEA Indonesia (12/8/2024).
Koleksi HÖSTAGILLE menghadirkan berbagai produk tekstil dan aksesoris meja makan, mulai dari sarung bantal, hingga taplak meja dengan pola cerah. Koleksi ini juga dilengkapi dengan berbagai macam aksesoris untuk dekorasi meja, mulai dari gelas hingga wadah lilin kecil untuk memperindah dan meningkatkan pengalaman bersantap di meja makan.
Terinspirasi dari suasana musim gugur di Swedia, koleksi HÖSTAGILLE menampilkan sentuhan pola yang berani dan kombinasi warna cerah alami. Seperti, pemilihan kombinasi warna pastel dan corak bunga rosehip yang berani pada taplak meja dan sarung bantal. Corak bunga rosehip yang didesain oleh desainer IKEA, Emma Prowse, ini dilukis dengan tangan dan menggunakan warna-warna kontras untuk menambah keceriaan. Adanya motif bunga mawar, kuncup, dan mawar yang mekar berwarna-warni berhasil memberikan nuansa musim gugur yang hangat dan nyaman ke dalam rumah.
Ada pula lilin beraroma pai, labu, rempah-rempah yang khas, wangi kayu cemara, nilam, dan cendana yang terinspirasi oleh suasana musim gugur di Swedia. Variasi lilin aromatik pada koleksi HÖSTAGILLE dapat membuat suasana rumah menjadi lebih santai dan menenangkan. Selain lilin dan aksesoris meja makan, ada pula selimut hangat dan bantal lembut.